Berikan Klarifikasi Lokasi Proyek Saluran Dranase di Dusun 5, Kades: Kemungkinan Kemarin Sempat Terhapus oleh Bocil
Pojok Berita — Pemerintah Desa (Pemdes) Bungin Campang, Kecamatan Simpang, Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKU Selatan), memberikan jawaban yang diungkapkan langsung oleh Kepala Desa (Kades) Bungin Campang, Hendri, terkait lokasi pembangunan Saluran Dranase di desa setempat.
Sebelumnya, terdapat ketidakjelasan mengenai dusun mana yang menjadi tempat pelaksanaan proyek tersebut. Namun, kini Kades Hendri telah memberikan penjelasan yang diungkapkan melalui pesan WhatsApp (WA) kepada media, serta menyertakan foto papan informasi kegiatan proyek tersebut.
Dari pesan WA yang diterima, Kades Bungin Campang, Hendri, menjelaskan bahwa lokasi pembangunan Saluran Dranase berada di dusun 5 wilayah desa setempat. Sebelumnya, informasi mengenai lokasi ini sempat terhapus dan menyebabkan ketidakjelasan terkait proyek tersebut. Namun, Kades Hendri menyatakan penulisan informasi tersebut menggunakan spidol, kemungkinan besar terhapus.
“Kemungkinan kemarin sempat terhapus oleh budak (red: bocil atau bocah cilik) karena menggunakan spidol,” jelas Kades Hendri dalam pesannya.
Dengan adanya penjelasan dari Kades Bungin Campang ini, diharapkan masyarakat setempat dapat mendapatkan informasi yang jelas mengenai lokasi proyek pembangunan Saluran Dranase tersebut. Klarifikasi ini juga diungkapkan sebagai tanggapan atas masukan dari wartawan terkait ketidakjelasan informasi sebelumnya.
Kades Hendri mengapresiasi keterbukaan wartawan dalam menyampaikan informasi dan berjanji akan terus berkomunikasi untuk memberikan informasi yang akurat dan up-to-date mengenai proyek pembangunan di desa setempat.
“Terima kasih atas masukannya. Jika kami ada kekeliruan, tolong untuk diingatkan dan diluruskan,” ujar Kades Hendri. (DK)